Minggu, 30 Oktober 2011

Angsa Yang Suka Berbohong

Di hutan hiduplah angsa muda yang cantik ia sangat sangat suka berbohong karena ia adalah angsa yang paling cantik di banding angsa angsa muda yang lain dan bulu nya lebih putih mengkilat dibanding yang lain saat orang tua nya pergi diam diam ia pergi dari rumah nya dan bermain main saat menjelang pagi barulah ia pulang jika orang tua nya ada di rumah ia di suruh mencari makanan ia mau tetapi ia bermain main sampai pagi itulahyang ia lakukan setiap hari.

Suatu pagi dia pergi bermain-main. Datanglah para pemburu. Angsa itu mengira pemburu itu akan membunuh dirinya.Ternyata pemburu itu pemburu rusa. pemburu itu lari  ia mendengar pemburu berikutnya ia takut saat  mendengar pemburu itu memasang umpan dan perangkap.



Sabtu, 15 Oktober 2011

Pohon Bernyanyi

Halo, aku punya dua teman namanya Oli si bayi burung hantu dan Velvet si anak rusa. Aku mempunyai Pohon Bernyanyi, setiap angin bertiup pohon itu menari mengikuti lagu yang ia buat. Selama pohon itu masih bernyanyi semua penduduknya amat bahagia. 

Suatu pagi aku dan Velvet kaget karena hutan sunyi senyap. "Lihat Velvet, matahari hanya terbit separuh dan bunga-bunga tertunduk layu. Ke mana perginya semua binatang ?" tanyaku. Akhirnya aku memutuskan meniup terompet emasku. Semuanya kaget karena tidak ada Pohon Bernyanyi. "Siapa yang meninabobokan bayi-bayiku ?" tanya Kelinci. "Bagaimana aku bisa menyimpan persediaan kacang untuk musim dingin ?" tanya Tupai. "Apakah ada yang tahu di mana pohon bernyanyi sekarang ?"

"Aku melihat Raksasa penebang kayu melintasi hutan tadi pagi," kata Landak. "Ya ya..." timpal Luwak, "mungkin Raksasa penebang kayu mengambilnya. Dia kan suka menebangi pohon-pohon." "Bagaimana aku bisa menemukan si Raksasa ?" tanyaku. "Bertanyalah pada Ikan Pelangi, ia sangat bijaksana" kata Rubah.